Tuesday, December 17, 2019

Permainan Engrang (jangkungan)


EGRANG ( JANGKUNGAN )



Egrang atau Jangkungan adalah jenis permainan tradisional yang pada masa ini sudah hampir tidak ada atau bisa dikatakan hampir punah. Permainan ini sebenarnya ditiap daerah atau ditiap negara dipastikan ada, dan itupun dengan nama yang berbeda-beda, tetapi pada intinya sama. Egrang atau Jangkungan pada masanya atau masa dahulu sangat populer didaerah pedesaan maupun perkotaan, tetapi seiring dengan perkembangan jaman permainan ini sudah tergusur dengan permainan-permainan modern, sehingga cenderung kita melupakan permainan tradisional ini. Dalam permainan ini sebenarnya banyak sekali manfaat yang diperoleh diantaranya dapat menjalin keakraban sesama teman atau pemain. Egrang atau Jangkungan yang terdapat di Indonesia biasanya terbuat dari kayu atau bambu dengan berbagai macam ukuran yang disesuaikan dengan pemakai., sedangkan Egrang atau Jangkungan sendiripun ada beberapa macam jenis diantaranya egrang pasak, egrang pegangan, egrang drywall, dan egrang pegas.

Permainan Egrang atau Jangkungan ini bisa dimainkan secara individu atau kelompok, dan kunci dalam permainan ini adalah menjaga keseimbangan badan, tanpa menjaga keseimbangan badan, niscaya pemain egrang tentunya akan sering jatuh. 

Dalam sejarahnya, permainan Egrang atau Jangkungan ini belum diketahu pasti dari mana asal permainan ini. Di negara kita ( Indonesia ) Egrang atau Jangkungan dijumpai dengan nama-nama yang berbeda, contohnya di daerah Sumatra Barat dikenal dengan nama tengkak-tengkak yang berarti pincang di Bengkulu dengan nama ingkau yang berarti sepatu bambu ,di Jawa Tengah dikenal dengan nama Jangkungan yang berasal dari nama burung yang berkaki panjang, di Kalimantan Selatan dengan nama Batungkau dan di Jawa Barat dengan nama Jejangkungan. Egrang atau jejangkungan di kalangan masyarakat luar ( dalam hal ini luar negeri ) sudah sangat memasyarakat, contohnya di daerah India dan negara-negara Eropa,dan biasanya dalam permainan ini diiringi dengan musik dan tarian.

Permainan Egrang atau Jangkungan ini didalam dunia pendidikan terutama dalam dunia pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan dimasukkan dalam jenis olah raga tradisional yang bermanfaat untuk melatih motorik kasar pada anak-anak usia sekolah dasar yaitu melatih perkembangan otot tubuh secara maksimal.Dan juga bermanfaat untuk melatih psikomotor pada anak,yang merupakan satu kesatuan yang tidak dapat dipisah-pisahkan. Dalam permainan Egrang atau Jangkungan ini dibutuhkan satu kesatuan gerak tubuh dan intelektual sehingga bisa berdiri, berjalan, berlari, sehingga pada akhirnya tercapainya tujuan. Nilai-nilai yang terkandung dalam permainan Egrang atau jangkungan ini adalah dapat menumbuhkan nilai sportifitas, dan keuletan didalam setiap pemainnya dan juga untuk melatih keberanian.